3 Album Raih Sertifikat Platinum

Sekolahnews – Perkumpulan dagang RIAJ atau The Recording Industry Association of Japan beranggotakan perusahaan-perusahaan Jepang. Asosiasi ini bergerak di bidang industri musik.
RIAJ sejatinya berkegiatan di lingkup penjualan musik, penegakan hukum hak cipta dan lain sebagainya. RIAJ juga memberikan sertifikat kepada artis-artis yang sukses dalam penjualan albumnya.
Ada tiga sertifikat bergengsi yang bisa dikeluarkan oleh RIAJ, yakni sertifikat silver, gold, dan sertifikat platinum. Artis yang akan diberi sertifikat gold jika berhasil mencapai 100 ribu unit pengiriman album.
Sementara itu, sertifikat platinum baru bisa dikeluarkan jika ada album yang bisa mencapai 250 ribu unit pengiriman di Jepang. Pada tahun 2023, RIAJ sudah mengeluarkan tiga sertifikat platinum untuk tiga album, berikut ketiga album tersebut.
Twice-Misamo
Twice Misamo yang beranggotakan Mina, Sana, dan Momo ini merupakan girlband asal Korea Selatan yang memulai debut dengan album mini Jepang. Album debut mereka yang bertajuk Masterpiece mendapat sertifikat platinum karena mencapai 250 ribu unit.
Le Sserafim
RIAJ juga memberikan sertifikat platinum kepada girlband Le Sserafim. Sertifikat Le Sserafim tersebut diterima setelah singel Jepang mereka yang bertajuk Unforgiven mencapai angka 250 ribu unit.
Seventeen
Seventeen merupakan boyband asal Korea Selatan yang merilis album Always Yours. Album Always Yours ini diganjar Triple Platinum karena mencapai angka yang sangat fantastis, yakni melampaui angka 750 ribu unit pengiriman di Jepang.