9 Manfaat Membaca Buku

Sekolahnews.com – Membaca buku merupakan aktivitas yang memiliki banyak manfaat untuk kehidupan sehari-hari. Hal ini karena buku menjadi salah satu sumber pengetahuan yang mampu menambah dan memperbarui wawasan. 

Namun, tahukah kamu bahwa dengan rutin membaca buku dapat bermanfaat untuk kesehatan otak?

Berikut ini manfaat yang bisa dirasakan dengan kebiasaan membaca buku bagi otak yang kutip dari berbagai sumber, yaitu:

1. Memperkuat otak

Bukan rahasia lagi, kegiatan membaca buku dapat membantu memperkuat otak. Hal tersebut telah dibuktikan dalam sejumlah penelitian.

Baca juga: Tips Membaca Cepat Tanpa Kehilangan Maknanya

Para peneliti menyebut, kegiatan membaca buku melibatkan jaringan sirkuit dan sinyal yang kompleks dalam otak. Saat kemampuan membaca buku Anda bertambah, jaringan-jaringan itu akan menjadi lebih kuat dengan sendirinya.

2. Mencegah penurunan fungsi kognitif

Beberapa studi mempelajari hubungan antara kebiasaan membaca buku dan penurunan fungsi kognitif pada orang lanjut usia. Hasilnya, fungsi kognitif pada lansia yang rajin membaca buku cenderung meningkat.

Kendati diyakini dapat meningkatkan fungsi kognitif, namun belum ada bukti yang meyakini bahwa membaca buku dapat mencegah penyakit seperti Alzheimer.

3. Menambah kemampuan berbahasa

Buku selalu diisi oleh ribuan kosakata yang tumpah ruah di sana. Kehadiran ribuan kosakata itu membuat kebiasaan membaca buku secara bertahap mampu mengembangkan kemampuan seseorang dalam berbahasa.

Penting untuk dicatat, kemampuan untuk berbahasa menjadi salah satu faktor penting dalam kehidupan. Sebuah jajak pendapat menemukan, 69 persen perusahaan akan mempekerjakan karyawan dengan keterampilan berbahasa yang mumpuni. Membaca buku menjadi cara terbaik untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Anda.

4. Keterampilan menulis

Membaca karya yang diterbitkan dan ditulis dengan baik memiliki dampak yang nyata pada tulisan seseorang. Pasalnya mengamati irama, aliran, dan gaya penulisan orang lain akan selalu mempengaruhi karya Anda sendiri.

Dengan cara yang sama seperti para musisi saling mempengaruhi satu sama lain, dan pelukis menggunakan teknik yang digunakan maestro sebelumnya, begitu pula penulis belajar bagaimana menyusun prosa dengan membaca karya orang lain.

5. Ketenangan

Selain relaksasi yang menyertai seseorang saat membaca buku yang bagus, ada kemungkinan subjek yang Anda baca dapat menghasilkan kedamaian dan ketenangan batin yang luar biasa.

Membaca teks spiritual dapat menurunkan tekanan darah dan menimbulkan rasa tenang dan damai, sementara membaca buku self-help telah terbukti membantu orang-orang yang menderita gangguan mood tertentu dan mereka yang memiliki penyakit mental ringan.

6. Meningkatkan kemampuan berempati

Sejumlah penelitian menemukan, orang yang gemar membaca buku fiksi sastra punya kemampuan yang tinggi untuk berempati dan memahami perasaan orang lain.

Para peneliti menyebut, empati menjadi keterampilan penting bagi seseorang untuk membangun dan memelihara hubungan sosial.

7. Meningkatkan kualitas tidur

Sejumlah dokter menyarankan untuk menjadikan kegiatan membaca buku sebagai rutinitas sebelum tidur secara teratur. Cara ini membuat tidur menjadi lebih baik.

Baca juga: Mengapa Anak Masuk SD Harus Usia 7 Tahun

Untuk hasil terbaik, pilih bacaan buku fisik alih-alih buku digital. Cahaya yang dipancarkan perangkat dapat membuat Anda tetap terjaga.

8. Menurunkan Risiko Stres dan Depresi

Faktor lingkungan, situasi, serta kesehatan meningkatkan risiko stres maupun depresi pada seseorang. Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kondisi ini, salah satunya dengan membaca buku.

Melansir Huffpost, membaca buku dapat digunakan dengan lebih efektif untuk menurunkan stres dibandingkan berjalan kaki maupun mendengarkan lagu. Jadi, tidak ada salahnya membiasakan diri untuk belajar mencintai kegiatan membaca agar kesehatan mental tetap terjaga dengan baik.

9. Hiburan Murah

Tidak ada salahnya sesekali mengunjungi perpustakaan. Tentunya pada perpustakaan kamu menemukan berbagai macam jenis buku yang ingin dibaca, mulai dari cerita fiksi, novel, hingga buku dengan cerita yang menarik.