Arti Sektor Nonesensial

Sekolahnews.com – Istilah nonesensial dalam Cambridge Dictionary tidak disebutkan dengan ‘nonessential’, melainkan ‘inessential’ yang didefinisikan dengan ‘not necessary’ dan ‘of little or little less importance’ atau tidak terlalu penting.

Sementara, Oxford Learner’s Dictionary menggunakan 2 istilah ‘inessential’ dan ‘non-essential‘. Masing-masing didefinisikan dengan ‘not necessary’ dan ‘not completely necessary’.

Sedangkan dari versi Merriam Webster, kata yang digunakan untuk mengistilahkan nonesential adalah ‘inessential’, ‘unessential’, dan ‘nonessential’.

Walau demikian, ketika membahas tentang kebijakan ‘stay at home’ selama pandemi COVID-19, istilah internasional yang lebih umum digunakan adalah non-essential.

Apa itu sektor nonesensial?

Dalam bahasa Indonesia sendiri, kata ‘esensial’ menurut KBBI memiliki makna perlu sekali, mendasar, dan hakiki. Jadi, nonesensial artinya tidak benar-benar perlu dan tidak mendasar.

Di samping itu, kata ‘sektor’ dalam KBBI memiliki arti lingkungan suatu usaha. Maka, pengertian dari sektor nonesensial dapat disimpulkan sebagai lingkungan usaha yang tidak benar-benar mendasar.

Dalam bahasa Inggris, istilah di atas disebut dengan ‘non-essential business’.

Sektor nonesensial termasuk apa saja?

Mengutip dari Fox Business, sektor nonesensial dapat diasumsikan sebagai wilayah usaha yang sifatnya rekreasi. Pasalnya, sektor tersebut tidak menyediakan bahan makanan, layanan kesehatan, dukungan keuangan, maupun yang lainnya.

Bisnis pakaian, kafe, bioskop, dan semacamnya termasuk di dalamnya. Sehingga, usaha kafe maupun restoran memberikan opsi bawa pulang/take away,

Tempat hiburan dan olahraga semacam gedung konser, bowling, bahkan kolam renang pun termasuk yang nonesensial.

Selanjutnya, apabila merujuk pada Instruksi Menteri dalam Negeri Nomor 15 Tahun 2021 tentang PPKM Darurat Jawa-Bali, maka sektor nonesensial yang dimaksud contohnya kafe, rumah makan, lapak jajanan, pusat perbelanjaan (kecuali akses restoran, swalayan, dan supermarket di dalamnya), taman umum, lokasi seni, budaya, olahraga, dan sebagainya.(detik.com).