Ayo Ramaikan Keseruan NBA Finals 2023 di Acara “NBA Finals Fest”

Sekolahnews – National Basketball Association (NBA) baru saja mengumumkan akan menyelenggarakan acara “NBA Finals Fest” untuk menyambut dan merayakan salah satu momentum paling penting di seluruh musim NBA sekaligus menghadirkan pameran budaya pop bagi para penggemar NBA. Acara ini akan diselenggarakan selama tiga hari dan bertepatan pada pertandingan ke-4 NBA Finals 2023 yang menampilkan Denver Nuggets melawan Miami Heat.
NBA Finals Fest akan dilaksanakan di M Bloc Space Jakarta mulai Jumat, 9 Juni hingga Minggu, 11 Juni 2023 mendatang. Dalam rangkaian acara ini, pada Sabtu, 10 Juni 2023 akan dilaksanakan acara nonton bareng pertandingan ke-4 NBA Finals yang juga akan diikuti dengan acara seru lainnya, seperti pertunjukan musik, pameran seni lukis, gelaran fesyen dan lainnya. Turut hadir pula sejumlah selebriti dan content creator asal Indonesia yang akan ikut memeriahkan seluruh rangkaian acara. Seluruh penggemar NBA di Indonesia dapat hadir dalam acara ini secara gratis cukup dengan membuat akun NBA ID yang merupakan program berlangganan global milik NBA.
Saat ini, NBA Finals 2023 masih berlangsung dan dapat disaksikan oleh seluruh masyarakat Indonesia melalui Champions TV, Vidio.com, serta dengan berlangganan NBA League Pass melalui aplikasi NBA. Berikut jadwal dari NBA Finals musim ini:
Pertandingan 3 Kamis, 8 Juni 7:30 WIB
Pertandingan 4 Sabtu, 10 Juni 7:30 WIB
Pertandingan 5 Selasa, 13 Juni 7:30 WIB
Pertandingan 6* Jumat, 16 Juni 7:30 WIB
Pertandingan 7* Senin, 19 Juni 7:00 WIB
Untuk informasi lebih lanjut mengenai NBA Finals Fest, ikuti akun NBA Indonesia di seluruh platform media sosial kami Facebook, Instagram, TikTok, dan Twitter, serta ikuti akun resmi kami (@nba_global) di LINE. Untuk berbelanja seluruh merchandise resmi NBA kami, seluruh penggemar Indonesia dapat mengakses nbastore.co.id, platform resmi NBA Store di Indonesia. Seluruh informasi mengenai serba-serbi NBA dapat Anda akses di www.nba.com.