Beasiswa S1 Hukum Jentera yang Tutup 1 Agustus 2021

Sekolahnews.com – Buat para lulusan SMA/SMK/Sederajat Tahun 2019, 2020 dan 2021 yang ingin menekuni bidang hukum, tak ada salahnya mengambil tawaran Beasiswa S1 Jentera yang ditawarkan Sekolah Tinggi Hukum Indonesia Jentera.

Sekolah Tinggi Hukum Indonesia Jentera yang beralamat di Puri Imperium Office Plaza Unit UG 15 Jln. Kuningan Madya Kav. 5-6 Kuningan, Jakarta Selatan 12980 ini menawarkan beasiswa pada 3 bidang yakni Bidang Peminatan Hukum Pidana, Bidang Peminatan Hukum Bisnis dan Bidang Peminatan Hukum Konstitusi dan Legisprudensi.

Selama pandemi metode perkuliahan menggunakan blended learning, yaitu metode yang menggabungkan antara perkuliahan online dengan tatap muka. Perkuliahan online dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja, sementara kelas tatap muka berlangsung pada hari kerja pukul 17.00-21.00 WIB.

Beasiswa yang ditawarkan mencakup seluruh biaya kuliah selama 8 semester (terdiri dari biaya masuk/pangkal, biaya semester, dan biaya SKS) dan biaya hidup bagi mahasiswa yang berasal dari luar Jabodetabek.

Persyaratan penerima beasiswa

  • Merupakan Warga Negara Indonesia.
  • Lulusan SMA/SMK/Sederajat tahun 2019, 2020 atau 2021.
  • Memiliki nilai rata-rata ijazah minimal 7.00.
  • Bersedia mengikuti pembelajaran menggunakan metode blended learning.
  • Memiliki prestasi akademik dan non-akademik dibuktikan dengan fotocopy piagam atau surat keterangan dari sekolah atau pihak terkait.
  • Lolos seleksi administrasi dan wawancara.
  • Membuat esai maksimal 500 (lima ratus) kata dengan tema “Mengapa saya ingin menempuh pendidikan hukum?”

Berkas dokumen yang perlu disiapkan:

  • Surat referensi dari orang yang mengenal Anda
  • Scan ijazah SMA/SMK/sederajat yang telah dilegalisir
  • Slip gaji terakhir orangtua atau surat pernyataan tentang penghasilan orang tua
  • Scan KTP / kartu pelajar
  • Pasfoto berwarna

Dengan deadline pendaftaran 1 agustus pelamar bisa mengisi formulir secara online melalui tautan resmi Beasiswa S1 Hukum Jentera dengan klik tulisan Daftar Beasiswa Jentera. Apabila mengalami kendala, bisa menghubungi ke Ibu Astria (SMS/WA 0811-977-2070, Telp. 021-8302070 atau Email: pmb@jentera.ac.id). (kalderanews.com).