Begini Cara Download Instagram Story

Sekolahnews.com – Instagram Story milik Anda sendiri, baik itu foto, gambar, maupun video, dapat disimpan di perangkat apapun yang Anda punya.
Kini, pengguna juga dapat berbagi kegiatan lain lewat Instagram Story, seperti membagikan tontonan yang Anda tonton atau musik yang Anda dengarkan.
Berikut cara download Instagram Story,
1. Membuka Instagram Story Anda.
2. Lalu, pilih titik tiga di bagian kanan bawah.
3. Pilih Simpan
Secara otomatis, Instagram Story Anda, baik berupa foto dan video dapat disimpan ke perangkat Anda.
Cara download Instagram Story milik pengguna lain
Untuk mengunduh Instagram Story milik pengguna lain, Anda dapat melakukan tindakan screenshot. Namun, juga dapat menggunakan website atau aplikasi pihak ketiga.
Lewat website
Berikut cara download Instagram Story lewat website:
1. Buka website yang untuk mengunduh Instagram Story. Salah satu contohnya StorySaver.net.
2. Masukkan username Instagram yang ingin Anda simpan Instagram Story-nya.
3. Kemudian website akan meminta Anda mengkonfirmasi bahwa Anda bukan bot.
4. Setelah itu, web akan menampilkan beberapa Instagram Stories yang dibuat sang pengguna.
5. Anda dapat memilih gambar atau video mana yang ingin Anda simpan.
6. Kemudian klik Save As Photo.
Lewat aplikasi pihak ketiga
Ada beberapa aplikasi pihak ketiga yang membuat Anda dapat mengunduh Instagram Story pengguna lain dengan mudah.
Beberapa di antaranya ada Story Saver dan Download & Repost for Instagram. Untuk caranya sendiri tinggal mengikuti instruksi yang tersedia di masing-masing aplikasi.(ri.co.id).