Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Ganti Skincare

Sekolahnews – Melihat kebelakang satu dekade lalu, produk-produk skincare rasanya tidak sepraktis sekarang. Apalagi sekarang brand skincare semakin banyak dan menghadirkan jenis produk yang inovatif. Belum lagi brand-brand luar negeri juga sudah mudah untuk dijangkau.
Maka tak heran jika produk skincare semakin variatif dan menarik perhatian. Banyak orang yang setia pada satu produk atau satu brand. Namun tak sedikit jua yang memiliki kebiasaan gonta-ganti skincare.
Kamu harus tahu, sebelum mengganti produk skincare, ada baiknya kamu perhatikan hal berikut, agar tidak memicu masalah kulit baru.
Jangan mencoba beberapa produk sekaligus
Mencoba beberapa produk sekaligus kurang disarankan, karena kamu akan kesulitan mengevaluasi produk mana yang bekerja maksimal, selain itu mencoba beberapa produk sekaligus, juga meningkatkan resiko reaksi negatif pada kulit.
Berhenti memakai produk minimal seminggu saat berganti produk
Kalau produk baru yang kamu coba bukan rangkaian basic skincare, memang tak perlu memberi jarak seminggu saat ganti produk baru, tapi kalau dalam waktu yang bersamaan kamu ingin mencoba toner, maka lebih disarankan untuk memberi jarak sekitar satu minggu.
Mencoba tasting produk
Coba tonernya dan gunakan eksfoliating toner sebelumnya, dengan begini kamu bisa menilai produk tersebut akan memberi hasil optimal di kulit atau tidak. Cara ini membantu kamu mengevaluasi skincare mana yang cocok di kulit kamu.
Saat kulit bermasalah lebih baik jangan langsung mengganti skin care
Kalau kondisi kulitmu sedang kurang bersahabat, justru tidak disarankan untuk langsung ganti skincare. Jangan terburu-buru, sebaiknya analisa dulu, justru mengganti produk skincare saat kondisi kulit tidak sehat, malah meningkatkan resiko masalah kulit baru muncul lagi.