Resep Tumis Kentang

Bahan
200 gram kentang
300 gram daging sengkel
1/4 bawang bombay
3 siung bawang putih
1 sdt kecap ikan
1/4 sdt merica bubuk
2 batang seledri
1 sdm saus tiram
200 ml kaldu sapi
1/2 sdt garam
Minyak goreng secukupnya
Cara membuat
- Pertama-tama, kupas kentang hingga bersih, tiriskan setelah dicuci terlebih dulu lalu potong kotak.
- Panaskan minyak goreng secukupnya, goreng kentang yang sudah dipotong-potong hingga berkulit. Jika sudah, angkat dan tiriskan.
- Lalu cuci daging yang telah dipotong kotak. Rebus air dan tambahkan daging cincang. Rebus daging hingga empuk dan matang. Setelah itu, angkat dan tiriskan.
- Selanjutnya cincang halus bawang merah dan bawang putih. Kemudian iris halus seledri, sisihkan.
- Siapkan wajan yang akan digunakan untuk membuat tumisan daging. Kemudian tuangkan minyak goreng sekitar 1 sendok makan, panaskan minyak goreng sampai meletup.
- Saat minyak goreng sudah panas, masukkan bawang merah dan bawang putih yang sudah diiris halus. Aduk rata dan tumis hingga harum.
- Setelah itu masukkan daging yang sudah direbus tadi. Aduk rata dan masak hingga daging berubah warna. Lalu masukkan kentang goreng. Aduk kembali hingga rata.
- Setelah itu masukkan aneka bumbu seperti kecap ikan, saus tiram, merica dan garam. Aduk hingga merata dan bumbu larut.
- Langkah selanjutnya, ambil kaldu yang sudah disiapkan. Kemudian tuangkan ke dalam piring. Aduk rata dan masak hingga semua bahan matang dan kuah meresap.
- Tambahkan irisan seledri ke dalam tumisan daging sapi dan kentang. Aduk rata lalu angkat dan sajikan di tempat saji yang telah disiapkan.