Tim SMAN 93 Jakarta Raih Emas Kejurnas Olahraga Tradisional 2019
SekolahNews – Tim Hadang Putri SMAN 93 Jakarta berhasil meraih emas pada Kejuaraan Nasional (kejurnas) Olahraga Tradisional yang berlangsung di Yogyakarta.
Bertanding mewakili Provinsi DKI Jakarta, Tim SMAN 93 Jakarta mampu mengukir prestasi yang membanggakan pada ajang yang digelar pada 25-29 Oktober 2019 lalu .

Baca juga: Pensi Tarlim Cup ke XX, RETROGRADE |
Pekan Olahraga Tradisional Tingkat Nasional ini mempertandingkan 5 (lima) cabang olahraga, yaitu Hadang (grobak sodor), Dagongan, Terompah Panjang (bakiak), Egrang, dan Sumpitan.

Kejuaraan yang diselenggarakan oleh Kemenpora RI ini diikuti oleh ratusan peserta yang berasal dari 24 propinsi di Indonesia.

Selanjutnya Tim Hadang Putri SMAN 93 Jakarta akan mengikuti Kejuaraan Olahraga Tradisional tingkat Internasional di Kazakhstan. Mohon doa restunya…