5 Tips Sambut Tahun Ajaran Baru dengan Suka Cita

Sekolahnews.com – Tahun ajaran baru, menghadirkan semangat baru yang harus dipersiapkan oleh seluruh siswa dengan suka cita. Bukan hanya siswa yang beralih jenjang pendidikan, tahun ajaran baru ikut dirasakan bagi siswa yang naik kelas.
Pada jenjang SD, siswa yang naik ke kelas 2-6 mungkin akan menemui kawan mereka lagi. Namun di jenjang SMP dan SMA/SMK/Sederajat, siswa mungkin bertemu dengan teman mereka di kelas lain pada tahun sebelumnya tapi kini belajar di kelas yang sama.
Untuk itu, tahun ajaran baru menjadi seluruh langkah awal cerita yang akan dilalui siswa selama setahun ke depan. Siap menghadapinya? Yuk simak tips siap sambut tahun ajaran baru dikutip dari Instagram resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi @kemdikbud.ri.
5 Tips Sambut Tahun Ajaran Baru
1. Jaga kesehatan mental dan fisik
Menjaga kesehatan mental bisa membuat siswa terhindar dari stres ketika menghadapi tantangan di tengah proses belajar. Namun tak hanya mental, fisik juga tak kalah penting untuk dijaga.
Kesehatan tubuh akan membantumu tetap konsentrasi ketika belajar. Jadi, jangan lupakan keduanya ya!
2. Siapkan alat-alat penunjang belajar
Alat-alat penunjang belajar seperti tas, alat tulis, buku materi di kelas baru menjadi senjata siswa untuk arungi satu tahun pembelajaran yang baru. Jangan lupa untuk lengkapi alat-alat yang mungkin sudah berkurang di tahun sebelumnya, supaya lebih terorganisir dan fokus dalam belajar.
3. Tetapkan tujuan baru
Memiliki tujuan di akhir tahun ajaran seperti prestasi yang ingin dicapai akan membantumu fokus dalam belajar. Selain itu, hal ini akan menjadi motivasi bagimu untuk mengejarnya.
4. Buat rencana dan jadwal belajar
Jadwal yang terstruktur akan membantumu membagi waktu secara efisien. Hal ini juga membantumu dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya.
Membuat rencana dan jadwal belajar bisa membantumu terhindar dari kebiasaan dalam menunda pekerjaan.
5. Tanamkan sikap terbuka terhadap hal baru
Bersikap terbuka dan tidak takut dalam mencoba hal-hal baru bisa membuatmu mendapatkan banyak teman dan pengalaman baru. Mungkin memang tidak akan terasa sekarang, tapi di masa mendatang hal ini akan berguna.(detik.com).