NBA AKAN MENAMPILKAN 125 PEMAIN INTERNASIONAL DI PEMBUKAAN MUSIM 2023 – 2024

Jakarta, 27 Oktober 2023 – National Basketball Association (NBA) hari ini mengumumkan rekor terbaru, di mana 125 pemain internasional yang berasal dari 40 negara dan enam benua masuk ke dalam daftar pemain pada malam pembukaan musim 2023 – 2024. Musim ini menjadi musim ketiga konsekutif NBA yang menampilkan setidaknya 120 pemain internasional pada malam pembukaan dan setidaknya satu pemain internasional tampil di seluruh tim NBA.

Selama 10 musim berturut-turut, Kanada menjadi negara yang paling banyak menghadirkan pemain dari luar Amerika Serikat, diikuti oleh Prancis, Australia, Serbia, dan Jerman. Terdapat 64 pemain Eropa dalam daftar pemain malam pembukaan, termasuk empat pemain dari Tim Kia All-NBA 2022-23: Juara NBA 2021 dan dua kali Most Valuable Player (MVP) Giannis Antetokounmpo (Milwaukee Bucks; Yunani; keturunan Nigeria), empat kali NBA All-Star dan All-NBA First Team, Luka Dončić (Dallas Mavericks; Slovenia), juara NBA 2023 dan dua kali MVP Kia NBA Nikola Jokić (Denver Nuggets; Serbia) serta tiga kali NBA All-Star Domantas Sabonis (Sacramento Kings; Lithuania). Ada juga 15 pemain dari Afrika, termasuk MVP Kia NBA 2022-23 Joel Embiid (Philadelphia 76ers; Kamerun).

Dallas Mavericks dan Oklahoma City Thunder masing-masing memiliki delapan pemain internasional terbanyak di NBA, diikuti oleh Toronto Raptors dan San Antonio Spurs dengan tujuh pemain internasional. Boston Celtics dan Phoenix Suns masing-masing memiliki enam pemain internasional.

Berikut pencapaian dan kisah pemain internasional lainnya untuk musim yang akan datang: 

  • Tiga pemain internasional telah memenangkan lima Penghargaan MVP Kia NBA secara berturut-turut: Joel Embiid (2022-23), Nikola Jokić (2021-22 dan 2020-21) dan Giannis Antetokounmpo (2019-20 dan 2018-19). Musim lalu juga menandai musim kedua di mana Joel Embiid, Nikola Jokić, dan Giannis Antetokounmpo berada di posisi tiga besar dalam voting MVP. Joel Embiid dan 76ers akan mengunjungi Giannis Antetokounmpo dan Milwaukee Bucks pada hari Jumat, 27 Oktober dalam pertandingan pembuka musim untuk kedua tim. 
  • Terdapat 15 pemain internasional dalam daftar pemain malam pembukaan yang pernah menjadi NBA All-Star:  Giannis Antetokounmpo, Luka Dončić, Embiid, Rudy Gobert (Minnesota Timberwolves; Prancis), Shai Gilgeous Alexander (Oklahoma City Thunder; Kanada), Al Horford (Boston Celtics; Republik Dominika), Kyrie Irving (Dallas Mavericks; Australia), Nikola Jokić, Lauri Markkanen (Utah Jazz; Finlandia), Kristaps Porzingis (Boston Celtics; Latvia), Domantas Sabonis, Pascal Siakam (Toronto Raptors; Kamerun), Ben Simmons (Brooklyn Nets; Australia), Nikola Vučević (Chicago Bulls; Montenegro) dan Andrew Wiggins (Golden State Warriors; Kanada).
  • Terdapat lima pemain internasional yang ada di dalam bagian Tim Kia All-NBA setiap musim sejak 2018-19. 
  • Sebagai bagian dari Survei GM NBA 2023-24, Nikola  Jokić, Giannis Antetokounmpo dan Luka Dončić terpilih sebagai pemain No. 1, 2 dan 4 yang paling berpeluang untuk memenangkan Penghargaan MVP Kia NBA 2023-24 (masing-masing dengan  43%, 20% dan 10% suara). Nikola Jokić, pemain terbaik No. 1 tahun 2023 Victor Wembanyama (San Antonio Spurs; Prancis), Giannis Antetokounmpo dan Luka Dončić terpilih sebagai pemain No. 1, 2, 3 dan 4 yang paling ingin dikontrak oleh para manajer jika mereka memulai sebuah tim  hari ini (masing-masing 33%, 23%, 13%, dan 10%).
  • Victor Wembanyama merupakan pemain internasional ke-14 yang terpilih sebagai pemain pertama dalam NBA Draft dan pemain Prancis dengan nilai tertinggi yang pernah dipilih. Victor bersiap untuk memulai debutnya di NBA saat San Antonio Spurs menjamu Dallas Mavericks pada hari Rabu, 25 Oktober pukul 21:30 di ESPN.
  • Empat puluh satu pemain internasional dalam daftar pemain malam pembukaan berpartisipasi dalam Basketball Without Borders (BWB) sebelum karier NBA mereka, termasuk Deandre Ayton (Portland Trail Blazers; Bahama; BWB Global 2016), Joel Embiid (BWB Afrika 2011), Gilgeous-Alexander (BWB Global 2016), Rui Hachimura (Los Angeles Lakers; Jepang; BWB Global 2016), Jamal Murray (Nuggets; Kanada; BWB Global 2015), Pascal Siakam (BWB Afrika 2012), dan Jonas Valančiūnas (New Orleans Pelicans; Lituania; BWB Eropa 2008). BWB, program pengembangan bola basket global NBA dan FIBA dan program penjangkauan komunitas, telah menyaksikan 112 mantan peserta maju ke NBA atau WNBA sejak tahun 2001.
  • Tercatat ada empat lulusan NBA Academy yang masuk daftar pemain malam pembukaan: Dyson Daniels (Pelicans; Australia; NBA Global Academy), Josh Giddey (Thunder; Australia; NBA Global Academy), Bennedict Mathurin (Indiana Pacers; Kanada; terikat dengan Haiti ; NBA Academy Amerika Latin) dan Olivier-Maxence Prosper (Mavericks; Kanada; hubungan dengan Haiti; NBA Academy Amerika Latin). NBA Academy adalah program pengembangan bola basket elit sepanjang tahun yang memberikan pendekatan holistik terhadap pengembangan pemain dan jalur yang dapat diprediksi untuk memaksimalkan potensi mereka kepada atlet usia sekolah menengah terbaik dari luar Amerika Serikat.
  • 55 pemain NBA saat ini masuk dalam daftar pemain tim nasional untuk Piala Dunia Basket FIBA 2023, termasuk empat di antaranya di Tim Nasional Putra Jerman yang meraih medali emas: MVP turnamen Dennis Schröder (Toronto Raptors), Daniel Theis (Indiana Pacers), serta kakak beradik Franz dan Moritz Wagner (Orlando Magic).
  • Ada juga sejumlah pemain Amerika yang memiliki ikatan dengan negara lain dan lebih dari 35 pemain yang memiliki setidaknya satu orang tua dari negara Afrika. Di antara para pemain Amerika yang memiliki turunan dari negara lain adalah Bam Adebayo (Miami Heat; turunan dari Nigeria), Jalen Green (Houston Rockets; turunan dari Filipina), Matisse Thybulle (Trail Blazers; memiliki ikatan dengan Australia dan Haiti), Karl-Anthony Towns (Minnesota Timberwolves; memiliki ikatan dengan Republik Dominika) dan Jaylin Williams (Oklahoma City Thunder; memiliki ikatan dengan Vietnam).

Musim reguler NBA ke-78 telah dimulai  pada 25 Oktober 2023 dengan dua pertandingan yang disiarkan oleh TNT. Pertandingan ini menjangkau para penggemar di 214 negara dan berbagai wilayah dengan lebih dari 50 bahasa melalui mitra penyiaran liga di seluruh dunia dan layanan berlangganan premium NBA League Pass yang tersedia melalui NBA App. Pada pertandingan pertama, juara bertahan NBA, Denver Nuggets, menerima cincin juara mereka sebelum menjamu LeBron James dan Los Angeles Lakers dalam pertandingan ulang Final Wilayah Barat 2023 (06.30 WIB). Pada pertandingan selanjutnya, empat kali juara NBA Stephen Curry, Klay Thompson dan Golden State Warriors akan menjamu Bradley Beal, Devin Booker, Kevin Durant dan seluruh pemain Phoenix Suns (10.00 WIB).

Di bawah ini adalah daftar lengkap pemain internasional yang masuk dalam daftar pemain pada malam pembukaan 2023-24 (aktif dan tidak aktif):

NegaraNamaTimIkatan
Angola Bruno Fernando Atlanta Hawks
Australia Patty Mills Atlanta Hawks
Australia Ben Simmons Brooklyn Nets
Australia Josh Green** Dallas Mavericks
Australia Kyrie Irving Dallas Mavericks
Australia Danté Exum Dallas Mavericks
Australia Jock Landale Houston Rockets
Australia Dyson Daniels^ New Orleans Pelicans
Australia Josh Giddey^** Oklahoma City Thunder
Australia Joe Ingles Orlando Magic
Austria Jakob Poeltl Toronto Raptors
Bahamas Buddy Hield Indiana Pacers
Bahamas Deandre Ayton** Portland Trail Blazers Keturunan Nigeria
BelgiaToumani Camara Portland Trail Blazers
Bosnia dan HerzegovinaJusuf Nurkić Phoenix Suns
Kepulauan Virgin Britania RayaD’Moi Hodge* Los Angeles Lakers
Bulgaria Sasha Vezenkov Sacramento Kings
KamerunJoel Embiid** Philadelphia 76ers
KamerunChristian Koloko** Toronto Raptors
KamerunPascal Siakam** Toronto Raptors
KanadaDalano Banton Boston Celtics
  Kanada Oshae Brissett Boston Celtics
Kanada Tristan Thompson Cleveland Cavaliers
Kanada AJ Lawson*** Dallas Mavericks
Kanada Dwight Powell Dallas Mavericks
Kanada Olivier-Maxence Prosper^** Dallas Mavericks Keturunan Haiti
Kanada Jamal Murray** Denver Nuggets
Kanada Cory Joseph Golden State Warriors Keturunan Trinidad dan Tobago
Kanada Andrew Wiggins Golden State Warriors
Kanada Dillon Brooks Houston Rockets
Kanada Andrew Nembhard** Indiana Pacers
Kanada Bennedict Mathurin^** Indiana Pacers Keturunan Haiti
Kanada Joshua Primo*** LA Clippers
Kanada Brandon Clarke Memphis Grizzlies
Kanada Lindell Wigginton*** Milwaukee Bucks
  Kanada Nickeil Alexander-Walker Minnesota Timberwolves
  Kanada Leonard Miller Minnesota Timberwolves
Kanada RJ Barrett** New York Knicks
KanadaLuguentz Dort** Oklahoma City Thunder
CanadaKanada Caleb Houstan Orlando Magic
Kanada Shaedon Sharpe Portland Trail Blazers
Kanada Trey Lyles Sacramento Kings
Kanada Charles Bediako*** San Antonio Spurs Keturunan Ghana
Kanada Kelly Olynyk** Utah Jazz
Kanada Shai Gilgeous-Alexander** Oklahoma City Thunder
Kanada Eugene Omoruyi* Washington Wizards Keturunan Nigeria
KroasiaBojan Bogdanović Detroit Pistons
KroasiaDario Šarić** Golden State Warriors
Kroasia Ivica Zubac LA Clippers
Kroasia Luka Šamanić*** Utah Jazz
Republik Demokratik KongoJonathan Kuminga Golden State Warriors
Republik Demokratik KongoOscar Tshiebwe* Indiana Pacers
Republik DominikaAl Horford Boston Celtics
Republik DominikaChris Duarte Sacramento Kings
FinlandiaLauri Markkanen** Utah Jazz
PrancisThéo Maledon* Charlotte Hornets
PrancisFrank Ntilikina** Charlotte Hornets Keturunan Belgia dan Rwanda
PrancisMalcolm Cazalon* Detroit Pistons
PrancisKillian Hayes** Detroit Pistons 
PrancisMoussa Diabate*** LA Clippers Keturunan Guinea dan Mali
PrancisNicolas Batum** LA Clippers Keturunan Kamerun
PrancisRudy Gobert Minnesota Timberwolves
PrancisEvan Fournier New York Knicks Keturunan Algeria
PrancisOusmane Dieng Oklahoma City Thunder Keturunan Senegal
PrancisOlivier Sarr* Oklahoma City Thunder Keturunan Senegal
PrancisRayan Rupert Portland Trail Blazers
PrancisVictor Wembanyama San Antonio Spurs Keturunan Demokratik Kongo
PrancisSidy Cissoko San Antonio Spurs Keturunan Senegal
PrancisBilal Coulibaly Washington Wizards Keturunan Mali
Georgia Goga Bitadze** Orlando Magic
Georgia Sandro Mamukelashvili** San Antonio Spurs
JermanMaxi Kleber Dallas Mavericks
JermanDaniel Theis Indiana Pacers
Jerman Isaiah Hartenstein** New York Knicks
Jerman Dennis Schröder Toronto Raptors Keturunan Gambia
Jerman Franz Wagner Orlando Magic
Jerman Moritz Wagner Orlando Magic
YunaniThanasis Antetokounmpo Milwaukee Bucks Keturunan Nigeria
Yunani Giannis Antetokounmpo Milwaukee Bucks Keturunan Nigeria
Israel Deni Avdija** Washington Wizards
ItaliaSimone Fontecchio** Utah Jazz
ItaliaDanilo Gallinari** Washington Wizards
Jamaika Nick Richards Charlotte Hornets
JepangRui Hachimura** Los Angeles Lakers Keturunan Benin
JepangYuta Watanabe Phoenix Suns
Latvia Kristaps Porziņģis Boston Celtics
Latvia Dāvis Bertāns Oklahoma City Thunder
LituaniaJonas Valančiūnas** New Orleans Pelicans
Lituania Azuolas Tubelis*** Philadelphia 76ers
LituaniaDomantas Sabonis Sacramento Kings
Mali Adama Sanogo*** Chicago Bulls
Montenegro Nikola Vučević Chicago Bulls
Selandia BaruSteven Adams Memphis Grizzlies
Nigeria Josh Okogie Phoenix Suns
Nigeria Udoka Azubuike* Phoenix Suns
Nigeria Charles Bassey** San Antonio Spurs
Nigeria Precious Achiuwa Toronto Raptors
Nigeria Chimezie Metu Phoenix Suns
Portugal Neemias Queta* Boston Celtics
Senegal Mouhamed Gueye Atlanta Hawks 
Serbia Bogdan Bogdanović Atlanta Hawks
Serbia Nikola Jokić Denver Nuggets
Serbia Boban Marjanović Houston Rockets
Serbia Nikola Jović Miami Heat
Serbia Aleksej Pokuševski** Oklahoma City Thunder
Serbia Vasilije Micić Oklahoma City Thunder
Serbia Filip Petrušev** Philadelphia 76ers
Slovenia Vlatko Čančar Denver Nuggets
Slovenia Luka Dončić Dallas Mavericks
Sudan SelatanDuop Reath* Portland Trail Blazers
SpanyolRicky Rubio Cleveland Cavaliers
SpanyolUsman Garuba* Golden State Warriors Keturunan Nigeria
SpanyolSanti Aldama** Memphis Grizzlies
St. Lucia Chris Boucher Toronto Raptors Keturunan Kanada
Sudan Bol Bol Phoenix Suns
SwissClint Capela Atlanta Hawks Keturunan Angola dan Republik Demokratik Kongo
Turki Onuralp Bitim*** Chicago Bulls
Turki  Alperen Şengün Houston Rockets
Turki  Furkan Korkmaz Philadelphia 76ers
Turki  Cedi Osman San Antonio Spurs
Turki  Ömer Yurtseven** Utah Jazz
Ukraina Svi Mykhailiuk Boston Celtics
Ukraina Alex Len Sacramento Kings
Britania RayaJeremy Sochan San Antonio Spurs Keturunan Polandia
Britania RayaOG Anunoby Toronto Raptors Keturunan Nigeria

* – Two-Way Player

** – Mantan Pemain Basketball Without Borders (BWB) 

*** – Two-Way Player dan Mantan Pemain Basketball Without Borders (BWB) 

^ – Lulusan NBA Academy