Kenapa Hari Olahraga Nasional Setiap 9 September

Sekolahnews.com — Indonesia memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) pada setiap 9 September. Pada tahun2020 ini, Haornas ke-37 diperingati di tengah pandemi.

Perumusan Haornas dilakukan di Sriwedari, Solo pada tanggal 9 September 1983, sebagai langkah awal gerakan untuk memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat.

Hari Olahraga Nasional ditetapkan melalui Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 67 Tahun 1985 tentang Hari Olahraga Nasional yang diteken oleh Presiden Kedua Indonesia, Soeharto.

Baca juga: Selamat Hari Kebangkitan Teknologi Nasional ke-25

Menilik sejarah, peringatan Haornas tak bisa lepas dari gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON). PON menjadi cikal bakal ditetapkannya Haornas.

Pada PON pertama yang digelar 72 tahun silam di Surakarta pada 9-12 September 1948 dan diikuti Sekitar 600 atlet bertanding pada 9 cabang olahraga yang memperebutkan 108 medali. Pembukaan PON I dilakukan oleh Presiden Soekarno.

Terbentuknya PON ini akibat kegagalan atlet Indonesia untuk berlaga di kancah internasional Olimpiade Musim Panas XIV di London.

Kala itu, Persatuan Olahraga Republik Indonesia (PORI) dibantu Komite Olimpiade Republik Indonesia (KORI)-kini telah melebur menjadi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI)-mempersiapkan para atlet untuk mengikuti berlaga di kancah internasional melalui Olimpiade Musim Panas XIV di London, Inggris, pada tahun yang sama.

Namun sayang, usaha untuk memperkenalkan atlet Indonesia di kancah global itu gagal. Kala itu, PORI belum diakui sebagai anggota International Olympic Committee (IOC). Belum lagi kedaulatan dan kemerdekaan Indonesia belum diperoleh sepenuhnya kala itu turut menjadi penghalang besar.

Mengutip situs resmi KONI, akibatnya sejumlah delegasi Indonesia gagal berangkat karena paspor Indonesia yang belum diakui oleh pemerintah Inggris.

Baca juga: Selamat Hari Kebangkitan Nasional

Kegagalan itu menjadi topik pembahasan utama dalam konferensi darurat PORI pada Mei 1948. Hasilnya, konferensi sepakat untuk menggelar Pekan Olahraga Nasional.

PON ke-1 diresmikan oleh Presiden Soekarno pada 9 September 1948. Seiring berjalannya waktu, Presiden Indonesia ke-2 Soeharto menetapkan 9 September sebagai Hari Olahraga Nasional.

Sejak itu, Haornas diperingati secara resmi pertama kali pada 9 September 1983. Tahun 2020 merupakan kali ke-37 Haornas diperingati.

Pada tahun ini, Hari Olahraga Nasional diperingati secara virtual di tengah pandemi dengan mengambil tema ‘sport science, sport tourism, dan sport industry‘.